Momen bulan suci Ramadan yang dalam hitungan hari akan kembali menyapa kita biasanya juga jadi ladang rezeki bagi para artis berhijab. Biasanya, artis-artis berhijab akan kebanjiran job mengisi berbagai acara spesial Ramadan di beberapa stasiun TV.
Namun ternyata, tidak semua artis memanfaatkan momen Ramadan untuk mencari nafkah sebanyak-banyaknya, Dewi Sandra salah satunya. Istri Agus Rahman itu mengaku akan mengurangi job di dunia hiburan saat bulan Ramadan nanti.
“Sepertinya iya (kurangin job). Saya nggak suka terlalu banyak job. Paling ta’lim aja, nggak usah pas Bulan Ramadan, tiap ta’lim yang ada dinantikan,” ungkap Dewi ketika ditemui di pernikahan Rinni dan Jevin Julian, di Rumah Sarwono, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu, 7 Mei 2017 silam.
Baca juga:
Dewi mengatakan, Ramadan tahun ini akan dia manfaatkan untuk fokus ibadah. Dewi ingin menebus kegagalannya tarawih di rumah pada Ramadan tahun lalu. Maka itu, Dewi bertekat pada Ramadan tahun ini tidak akan menyentuh skrip sinetron lagi.
“Yang saya pengen salat tarawih. Satu tahun tarawih nggak dapet di masjid, cuman di rumah aja. Tahun ini mau fokus itu sih, nggak keganggu sama skrip lagi. Jadi mau fokus tarawih di masjid,” terangnya, dikutip dari Kapanlagi.com, Sabtu, 13 Mei 2017.
Pemain sinetron Catatan Hati Seorang Istri (CHSI) RCTI itu memastikan tidak akan mengambil job syuting sinetron Ramadan. Menurutnya, Ramadan tahun ini adalah waktu yang tepat untuk instrospeksi diri agar mendapat keberkahan di bulan yang suci.
“Sinetron belum ada yang baru. Waktu untuk introspeksi lagi. Target yang belum tercapai mau ditingkatkan atau dikabulkan. Jadi mudah-mudahan tahun ini jadi berkah karena ketemu Ramadan,” lanjutnya.
Dewi pun berharap saudara-saudara muslim lain juga bisa semakin baik ibadahnya. “Ini momen gak akan saya sia-siakan. Momen Ramadan Insya Allah ibadah ditingkatkan, momen di mana kita mendapatkan hidayah lebih lagi. Semoga kita kompak dan semakin belajar untuk kedepannya saat Ramadan,” tutupnya.