Meski tengah sukses dengan serial asal India berjudul Uttaran, namun ANTV tidak lupa untuk tetap menghadirkan serial Turki (dizi) terbaru sebagai alternatif tontonan para pemirsanya. Senin, 14 Maret 2016 mendatang, Fatmagul’un Sucu Ne?, salah satu serial paling sukses dari Turki, akan tayang di ANTV.
Serial yang akan tayang setiap setiap Senin-Jumat pukul 21.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 20.30 WIB itu dibintangi oleh artis-artis papan atas Turki, yang salah satunya adalah, Engin Akyurek, yang selama ini dikenal di tanah air berkat perannya sebagai Omer di Cinta Elif ANTV.
“Fatmagul punya cerita menarik. Dan daya tarik lainnya adalah pemeran utamanya, Engin Akyurek, sebelumnya pernah bermain di Cinta Elif sebagai Omer,” kata Gunawan, Manager Acquisition & Distribution ANTV, dikutip dari Tabloidbintang.com, Sabtu, 12 Maret 2016.
Dizi yang sukses besar di lebih dari 30 negara itu akan memakai judul Fatmagul saja saat tayang di ANTV nanti. Fatmagul Ketenci, tokoh utama serial tersebut diperankan oleh Beren Saat. Fatmagul yang tinggal di desa Ildir, kota Cesme, provinsi Izmir, dijodohkan dengan seorang pria bernama Mustafa Nalcali, yang diperankan oleh Firat Celik.
Baca juga:
Diceritakan pada awal-awal episode bahwa di desa tersebut sedang ada pertunangan antara putra orang terkaya di desa dengan putri seorang politisi berpangaruh. Usai acara tersebut, Fatmagul pergi menyusul Mustafa, calon suaminya, yang sedang melakukan perjalanan memancing.
Dalam perjalanannya, Fatmagul berpapasan dengan Kerim Ilgaz (Engin Akyürek) dan tiga orang temannya yang usai minum-minum sehabis menghadiri pesta pertunangan. Nahas bagi Fatmagul, ketiga teman Kerim tersebut malah memperkosanya, sementara Kerim sendiri tidak ikut memperkosa karena tidak sadar akibat pengaruh minuman.
Keesokan harinya, Fatmagul yang habis diperkosa ditemukan oleh Ebe Nine (Sumru Yavrucuk) yang merupakan bibi dari Kerim. Warga pun gempar atas kasus perkosaan tersebut dan Karim menjadi orang yang bertanggung jawab atas peristiwa itu meski dia tidak memperkosa Fatmagul.
Kerim kemudian menikah dengan Fatmagul meski mereka tidak saling mencintai. Tak lama berselang, Fatmagul dan keluarga Kerim menjual seluruh aset keluarga untuk biaya pindah ke Istanmbul, memulai kehidupan baru. Di kota baru tersebut, Kerim perlahan mulai jatuh cinta dengan Fatmagul.
Meski Kerim mulai mencintainya, Fatmagul tak juga luluh karena dia masih begitu membeci Kerim yang dia anggap sebagai orang paling bertanggung jawab atas segala bencana yang terjadi dalam hidupnya. Konflik pun semakin rumit ketika Mustafa masih menyimpan dendam, dia curiga bahwa sejak awal Fatmagul dan kerim telah ada hubungan.
Di Turki (Kanal D) sendiri serial ini telah rampung pada 21 June 2012 silam. Serial yang tiap episodenya berdurasi 90 menit itu terbagi dalam dua season. Season 1, terdiri dari 39 episode, tayang 16 September 2010 - 16 Juni 2011. Sedangkan season dua, 41 episode, tayang 8 September 2011 - 21 June 2012.