Pokemon Sun and Moon Tayang di RTV, Penonton: Makasih Banget

By-|

Instagram

Pokemon Sun and Moon
Pokemon Sun and Moon (Instagram)

Mulai Senin, 7 Desember 2020 besok, serial animasi (kartun) Pokemon akan tayang kembali di RTV. Kartun Pokemon yang akan ditayangkan lagi oleh RTV itu adalah Pokemon Sun and Moon atau seri ke-20 dari seluruh serial Pokemon yang telah tayang sejak 1999 silam.

“Hayo di sini siapa yang udah kangen mau liat si imut Pikachu? Mulai besok kamu bakalan kembali dihibur dengan aksi Ash dan Pikachu di Pulau Alola,” tulis RTV awali promo yang mereka unggah lewat akun Instagram @langitrtv, Minggu, 6 Desember 2020.

Pokemon Sun and Moon akan tayang setiap hari Senin dan Selasa pukul 07.30 WIB. “Jangan sampai ketinggalan ceritanya dalam Sinema Ceria Pokemon Sun and Moon setiap Senin-Selasa pkl 07.30 WIB di RTV Makin Cakep?,” lanjut RTV poda caption pengumumannya.

Dibandingkan versi serial Pokemon sebelumnya, banyak perubahan terjadi di Pokemon Sun and Moon. Salah satu yang mencolok adalah tokoh utama Ash Ketchum yang di versi ini dibuat lebih muda, bahkan kembali duduk di bangku sekolah seperti beberapa tahun silam.

Ash jadi murid Professor Kukui lagi dan kembali berteman dengan Lillie (asisten Professor Kukui), Mallow, Sophocles, dan Lana. Perubahan yang cukup radikal pada sang tokoh utama sempat menuai pro dan kontra di kalangan para fans Pokemon.

Baca juga:

Pokemon Sun and Moon Tayang di RTV
Pokemon Sun and Moon Tayang di RTV (Instagram)

Kebanyakan dari para fans tidak senang mendapati Ash yang seperti di-reset. Bagaimana tidak, dengan kembali bersekolah, Ash terlihat seperti trainer pemula. Padahal Ash selama 6 generasi sudah malang melintang berpetualang mengikuti berbagai turnamen Pokemon.

Bahkan pada seri Pokemon XY, Ash terlihat lebih dewasa layaknya seorang trainer professional. Tidak sedikit penggemar yang ingin kisah cinta Ash dan Serena yang ada pada seri sebelumnya dilanjutkan lagi, meski itu sepertinya mustahil terjadi di P_okemon Sun and Moon_.

Meski banyak menuai pro dan kontra, kehadiran Pokemon Sun and Moon di RTV tetap disambut hangat. “Makasih banget RTV gak yangka bakal di tayangi lagi. soal aku sukak pokemon,” tulis pemilik akun @brendanastroboy32 di kolom komentar.

“Yeaayyy Pokemon Sun and Moon favorit kuuu nihh tayang lagi,” ujar @bagindaspasojevicofficial. “Uhuhuy akhirnya kembali pokemon,” kata @sukaenahahmad. “Akhirnya pokemon balik lagi,” @rina_mamaparsa. “Wow.. Pokemon Sun and Moon balik lagi,” ujar @kikymcqueen80.

Pokemon Sun and Moon diproduksi tahun 2016 dengan jumlah episode 43. Ada tiga seri Pokemon baru setelahnya, yaitu Sun & Moon: Ultra Adventures (2017), Sun & Moon: Ultra Legends (2018), dan Pokémon Journeys (2019). Akankah RTV bakal menayangkannya juga?

Berita Terkait.