Rabu, 15 April 2020 kemarin, GTV melalui akun Instagramnya mengunggah cuplikan serial animasi Avatar: The Legend of Aang. Pada caption-nya, GTV seperti menyiratkan serial tersebut akan ditayangkan lagi untuk menemani pemirsa setianya.
“Siapa yang setuju sama Zuko? Kalau rame bakal G-Min kasih Avatar sore-sore nih! #GueGTV #DirumahBarengGTV #AvatarDiGTV #animeindonesia #avatarthelegendofaang,” tulis GTV dalam caption unggahannya di Instagram, Rabu, 15 April 2020.
Beberapa jam berselang, ternyata benar, GTV melalui unggahan Instagram lainnya mengumumkan Avatar bakal tayang lagi mulai Senin, 20 April 2020 mendatang. GTV memberikan slot tayang pukul 15.00 WIB pada Avatar atau tepat sebelum serial Boruto.
Menariknya, dalam unggahannya tersebut, GTV juga memberikan bocoran bahwa serial animasi Boruto: Naruto Next Generations yang tayang sejak 13 April 2020 silam berhasil menorehkan prestasi memuaskan di tangga rating acara televisi tanah air.
“Terima kasih keluarga Indonesia sudah #DirumahBarengGTV dan menyaksikan anime terbaik Boruto sehingga berhasil mendapatkan performa yang baik! Nantikan juga serial animasi terbaik Avatar : The Legend Of Aang Mulai 20 April 2020 pkl. 15.00 WIB hanya di GTV!,” tulis GTV.
Baca juga:
Pengumuman tayangnya Avatar : The Legend Of Aang itu pun disambut meriah oleh para pemirsa GTV di media sosial. “Wahhhhhhhh. gudjob buat @officialgtvid Lopyou,” komentar seorang warganet pemirsa GTV dengan akun Instagram @safi.triaartika.
“Yeay. ada Avatar : The Legend Of Aang di tunggu min @officialgtvid Next Black clovee,” ujar @mr.rfndyy. “Asiik avatar akhirnya mau ditayangkan. Tayangkan sampai tamat ya. Fannya toph, zuko, tylee nih,” tulis @devikasari21.
Para warganet senang mendapati GTV sekarang kembali hadirkan banyak serial animasi atau kartun. Seorang warganet menyebut serial kartun lebih baik ketimbang sinetron. “Lebih baik ini ketimbang sinetron dah, hapus aja lah sinetron,” tulis @caturzkak_13.
“Mantap lah tambahin anime nya min. kadang liat Spongebob terus kalo siang, kan bosen min. semakin banyak anime semakin nontonya enak min,” kata @wis_nu20. “Jadilah tv terbaik dengan menayangkan anime Boruto di GTV. Dan ditunggu tayangan Avatar the legend of Aang,” ungkap @hbg_7.89.
Seperti di muka telah diungkapkan, Avatar: The Legend of Aang sendiri bukan kali pertama tayang di GTV. Beberapa tahun silam, saat masih bernama Global TV, mereka juga pernah beberapa kali menayangkan serial asal Amerika tersebut.