Buaya Putih Ada Arbani Yasiz dan Rebecca Klopper, Tantang STJC

By-|

Instagram

Pemain Buaya Putih RCTI
Pemain Buaya Putih RCTI / _rcti.tv_

Senin, 11 Desember 2017 besok, RCTI akan menghadirkan sinetron baru penghuni slot prime time-nya berjudul Buaya Putih. Sinetron tersebut dibintangi oleh Arbani Yasiz, Rebecca Klopper, Jonathan Frizzy, Nikki Frazetta, Rendi Kjaernett, dan Akbar Kurniawan.

RCTI telah mengunggah foto-video promo serta sinopsis Buaya Putih di situs web rcti.tv dan akun Instagram resmi mereka, @layardrama_rcti. Dalam situs resminya, disebutkan sinetron ini berkisah tentang seorang anak perempuan yang lahir sebagai siluman buaya setengah manusia.

“Sesuatu yang tidak dapat dipercaya terjadi pada diri Bunga. Ia terlahir sebagai anak setengah manusia dan setengah siluman buaya! Peristiwa ini bermula karena Ranum, ibunya dihamili oleh siluman buaya. Ranum dipilih karena ia lahir pada saat terjadi gerhana matahari,” tulis RCTI di situs resminya.

Tokoh Bunga dan juga Ranum ibunya akan diperankan oleh Rebecca Klopper. Sementara, Arbani berperan sebagai Danum, seorang pria tampan yang akan bahu-membahu dengan Bunga melawan kekuatan jahat siluman.

Baca juga:

Dipilihnya Rebecca sebagai pemeran utama sinetron Buaya Putih relatif mengejutkan. Pasalnya, selama ini nama Rebecca terbilang belum begitu dikenal luas oleh pemirsa TV, meskipun dia pernah bermain di salah satu sinetron populer Mermaid In Love SCTV.

Sementara itu, hadirnya Arbani sebagai pemeran utama pria tidak terlalu mengejutkan. Seperti diketahui bersama, nama Arbani pada tahun 2017 ini melambung tinggi usai membintangi sinetron Roman Picisan RCTI bareng Adinda Azani.

Beberapa artis lain juga turut meramaikan sinetron ini, seperti Haviza Devi Anjani, Baron Hermanto, Joshua Pandelaki, Ivanka Suwandi, Erwin ST Bagindo, Ida Yahya, Afrizal Anoda, Rio Destha R, Dachyar Saly, dan masih banyak lagi.

Keputusan RCTI memberikan slot tayang pukul 19.15 WIB pada sinetron Buaya Putih boleh dibilang cukup berani. Soalnya, pada jam tersebut tayang juga sinetron-sinetron unggulan stasiun TV lain yang sedang naik daun, seperti Siapa Takut Jatuh Cinta (STJC) SCTV dan Jodoh Wasiat Bapak (JWB) ANTV.

Tayangnya Buaya Putih pada jam 19.15 WIB juga bakal menggeser jam tayang Cahaya Hati yang belakangan ini kalah bersaing dengan Siapa Takut Jatuh Cinta. Apakah Buaya Putih bakal bisa bersaing di papan atas rating? Apa malah bisa kalahkan STJC? menarik untuk ditunggu!

Berita Terkait.