Magic Tumbler Season 2 Masih Hadirkan Syifa Hadju dan Jeff Smith

By-|

Instagram

Sinetron Miniseri Magic Tumbler 2
Sinetron Miniseri Magic Tumbler 2 (Instagram)

Hampir dua mingguan tayang, sinetron miniseri Magic Tumbler SCTV telah merampungkan episode terakhirnya pada Jumat, 17 Januari 2020. Namun begitu, para penggemar tak perlu bersedih karena Magic Tumbler Season 2 pun segera tayang.

Tak perlu menunggu lama, Magic Tumbler Season 2 akan langsung tayang lagi hari ini, Senin, 20 Januari 2020 alias tanpa jeda atau diisi oleh miniseri lain. Tayangnya Magic Tumbler 2 telah diumumkan SCTV melalui akun Instagramnya.

“Mimin yakin, masih banyak yang nggak bisa lepas dari kisahnya Olive (@syifahadjureal), Rendy (@mr.jeffsmith), Yura (@naomi.paulinda), Joni (@silolox), dan teman-teman yang lain, kan??,” tulis SCTV mengawali postingannya di Istagram.

Sama seperti season pertama, Magic Tumbler bakal tayang pukul 15.40 WIB. “Jangan sedih, karena #MagicTumblerS2 akan menemani harimu mulai hari ini, pkl 15.40 WIB. Nonton dari Senin - Jumat, ya!!! #SCTVMiniseries,” lanjut SCTV.

Baca juga:

Tak hanya itu, Magic Tumbler 2 tetap hadirkan Syifa Hadju, Jeff Smith, dan komika Lolox sebagai pemeran para tokoh utama miniseri tersebut. Adapun pemain baru yang bakal hadir ada Ali Seggaf, aktor tampan yang pernah bermain di sinetron Drakula Cantik SCTV.

Endik Koeswoyo Bocorkan Magic Tumbler 2 SCTV
Endik Koeswoyo Bocorkan Magic Tumbler 2 SCTV (Instagram)

Pertanda akan hadirnya sinetron miniseri Magic Tumbler Season 2 sebenarnya sudah diketahui sejak dua hari lalu, tepatnya ketika Endik Koeswoyo sang penulis cerita Magic Tumbler memberikan bocoran lewat akun Instagramnya.

""Maafin gue yang udah bikin lo nangis…” “Gue nangis karena gue terlalu sayang sama elo…” salah satu dialog yang akan saya munculin di #magictumbler2 ditunggu yak… eaaak eaak,” tulis akun @endikkoeswoyo, Sabtu, 18 Januari 2020.

Sinetron miniseri SCTV tayang lebih panjang dari yang direncanakan bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya, ada miniseri Dua Dunia Salma dan Topeng Kaca. Bahkan Topeng Kaca yang tayang pada pertengahan 2019 silam diperpanjang hingga memiliki 50 episode.

Kala itu, Topeng Kaca yang awalnya direncanakan tayang satu atau dua mingguan mendadak hadir sampai dua bulan lebih lantaran performa rating yang bagus. Magic Tumbler pun patut diduga meraih rating yang bagus sehingga dibuatkan season 2.

Berita Terkait.