Artis cantik Prilly Latuconsina tidak nampak membintangi sinetron baru lagi pasca Bawang Merah Bawang Putih (BMBP) Trans TV gagal bersaing di papan atas rating televisi tanah air. Usut punya usut, Prilly ternyata memang sengaja tidak mengambil job syuting sinetron lagi.
Ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 14 Agustus 2017 silam, Prilly mengaku sekarang fokus di mini seri dan film. “Update terbarunya, aku lagi syuting mini seri, jadi memang sekarang ini aku mau fokus di mini seri dan film aja,” kata Prilly, dikutip dari Tabloidbintang.com, Kamis, 17 Agustus 2017.
Prilly mengatakan, jarangnya dia tampil di TV membintangi sinetron malah akan membuat para fans semakin kangen. Untuk mengobati kerinduan fansnya tersebut, Prilly membocorkan dirinya sedang sibuk-sibuknya mengurus persiapan film 5 Detik dan Rasa Rindu.
Baca juga:
“Biar fans-fans lebih kangen lagi, sekarang lagi sibuk-sibuknya ngurus film buku puisi aku (5 Detik dan Rasa Rindu),” ujar Wanita kelahiran Banten, 15 Oktober 1996 itu.
Lebih lanjut Prilly menjelaskan, film yang diangkat dari buku kumpulan puisi karyanya itu telah sampai pada fase penulisan skenario. Sebagai penulis 5 Detik dan Rasa Rindu, Prilly merasa wajib mencerna setiap scene dari skenario yang telah ditulis.
“Karena kan buku puisi aku udah mulai ditulis dari buku ke skenario, jadi aku mulai mencerna scene by scenenya,” terangnya.
Tidak hanya merasa wajib mencerna tiap scene dari skenario yang telah ditulis, Prilly juga menyebut dirinya sendiri yang nanti akan memilih para pemain film 5 Detik dan Rasa Rindu. “Pemainnya aku yang pilih juga, lokasinya, semuanya, lagi sibuk menyiapkan itu,” pungkasnya.
Sekadar diketahui, buku 5 Detik dan Rasa Rindu merupakan karya pertama Prilly di dunia sastra. Buku tersebut cukup sukses di pasaran hingga membuat bos MD Entertainment Manoj Punjabi tertarik mengangkatnya ke layar lebar.