Sinetron Kekasih Dunia Akhirat Pesaing Gali Lobang Tutup Lobang

By-|

Instagram

Ali Syakieb di Kekasih Dunia Akhirat ANTV
Ali Syakieb di Kekasih Dunia Akhirat ANTV (Merdeka.com)

Sejak sinetron Jodoh Wasiat Bapak (dulu Jodoh Pengantar Jenazah) di ANTV sukses merebut hati pemirsa TV, sinetron dengan tema serupa bermunculan. Baru-baru ini SCTV menghadirkan Gali Lobang Tutup Lobang, ANTV pun menjawabnya dengan Kekasih Dunia Akhirat.

Sama sepeti Gali Lobang Tutup Lobang, Kekasih Dunia Akhirat berkisah tentang seorang pria yang berprofesi sebagai penggali kubur. Bila di Gali Lobang Tutup Lobang penggali kubur diperankan Dude Harlino, di sinetron ANTV ini peran tersebut dimainkan oleh Ali Syakieb.

“Saya berperan sebagai Ilham, jadi penggali kubur. Awalnya Ilham orangnya ini ugal-ugalan banget. Pokoknya suka lawan orangtua, nggak bisa dibilangin, ngobat segala macam terus dia dapat hidayah untuk meneruskan pekerjaan bapaknya yang seorang penggali kubur,” cerita Ali, dikutip dari Kapanlagi.com, Senin, 31 Juli 2017.

Adik kandung artis cantik Nabila Syakieb itu mengatakan, aktivitas syuting Kekasih Dunia Akhirat relatif berat. Selain harus menjalani adegan menggali kubur di kuburan asli, adegan-adegan tersebut kadang dilakukan dalam cuaca yang tidak mendukung.

Baca juga:

“Sebenarnya pas baca skenario dan pengerjaannya kaget juga. Selama syuting ini adegan berat juga. Adegan yang harus siang-siang, di kuburan sama tanah. Pulang ke rumah itu kuku hitam-hitam semua. Sampai aku kena alergi. Pokoknya kalau adegannya habis hujan. Jeblok banget tanahnya,” katanya.

Memerankan seorang penggali kubur, Ali mengaku mendapat banyak pelajaran dari lokasi syuting. “Sebenarnya kalau aku pribadi pertama kali memerankan karakter ini nggak ada pemikiran lebih soal penggali kubur, kerjaannya ya nyangkul, bla bla. Cuma setelah beberapa syuting aku suka nanya gimana seperti apa,” lanjutnya.

Dari lokasi syuting, Ali juga mendapat jawaban-jawaban atas pertanyaan dia selama ini tentang kuburan, seperti soal melangakahi kuburan. Selain soal boleh tidaknya melangkahi kuburan, Ali juga jadi tahu tata cara mengangkat jenazah.

“Bahkan dulu gue berpikir ngelangkahin kuburan nggak boleh banget. Tapi pas aku syuting gini ada saja yang ngelangkahin. Tapi artinya bukan berarti sengaja. Namanya orang jalan. Tanya angkat jenazah yang benar seperti apa. Ada tata caranya. Tangan kanan di atas,” terangnya.

Ali mengaku juga mendapat hidayah ketika beberapa kali mendapati adegan mayat diadzani. “Aku kadang merasa setiap ada adegan mayat diadzani kadang suka merinding sendiri. Kayak aduh pasti kita ujung-ujungnya pasti bakal ke sini nih. Jadi kayak dapat sedikit hidayah,” pungkasnya.

Kekasih Dunia Akhirat sendiri sudah tayang sejak Sabtu, 29 Juli 2017 silam pukul 16.30 WIB. Mengambil slot tayang sore, sinetron yang juga dibintangi Agatha Valerie itu head-to-head langsung dengan Gali Lobang Tutup Lobang. Siapa yang akan unggul? menarik untuk ditunggu hasilnya!

Berita Terkait.