ANTV Stasiun TV Nomor Satu Tahun 2017, Kalahkan RCTI dan SCTV

By-|

Instagram

Karyawan ANTV
Karyawan ANTV (fahmylemonz86.wordpress.com)

Persaingan antar stasiun televisi tahun 2017 silam terbilang menarik. Pasalnya, pada tahun tersebut terjadi banyak hal yang bisa mempengaruhi peta persaingan. Misalnya, kepindahan Sinemart dari RCTI ke SCTV dan hijrahnya MD Entertainment dari MNCTV ke Trans TV.

Meski pada bulan Desember 2017 kemarin sering kalah dari Indosiar dan SCTV dalam daftar stasiun televisi paling diminati pemirsa TV tanah air, ANTV rupanya memimpin performa share rata-rata tahun 2017 dengan angka 15,1 persen.

Dari data Nielsen periode 1 Januari-29 Desember 2017 yang diunggah oleh member forum lautanindonesia.com dengan akun massa93 pada Senin, 1 Januari 2018 kemarin, terungkap ANTV unggul tipis dari RCTI yang berada di peringkat dua dengan rataan 15,0.

Peringkat ketiga pada data Nielsen tersebut diduduki oleh SCTV dengan perolehan share rata-rata 13,0. Di peringkat empat ada Indosiar yang tak lain merupakan “saudara” SCTV sesama media EMTEK dengan raihan 11,7.

Baca juga:

Peringkat TV Indonesia 2017
Peringkat TV Indonesia 2017 (Lautanindonesia.com)

Adapun untuk nomor lima ditempati oleh salah satu media grup MNC, yakni MNCTV dengan perolehan share sebesar 9,8. MNCTV unggul relatif jauh dari Trans7 yang harus puas berada di urutan enam dengan share hanya 7,0 persen.

Meski kalah jauh dari MNCTV, Trans7 berhasil mengungguli kakaknya sendiri, Trans TV di peringkat tujuh yang mendapat share 5,8 sepanjang tahun 2017. Trans TV unggul tipis dari peringkat delapan yang ditempati Global TV (5,2).

TV One yang merupakan “adik” dari sang juara (ANTV) pada tahun 2017 ini berada di peringkat sembilan. Dengan rataan share 3,9, TV One jadi stasiun televisi bergenre berita paling populer pada tahun 2017.

Bahkan TV One unggul dari dua stasiun televisi non-berita, yakni NET di posisi 10 (3,5) dan RTV yang berada di nomor 11 (3,2). Tiga peringkat paling bawah ditempati berturut-turut oleh tiga televisi berita, Metro (1,6), Kompas TV (1,4), dan Inews (0,2).

Berita Terkait.