Cerita Film Gone Girl: Ben Affleck Dituduh Bunuh Rosamund Pike

By-|

Instagram

Rosamund Pike di Film Gone Girl
Rosamund Pike di Film Gone Girl (Youtube)

Gone Girl adalah film thriller psikologis yang dirilis pada tahun 2014 silam. Film tersebut diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Gillian Flynn. Cerita Gone Girl berkisah tentang hilangnya seorang istri bernama Amy Elliott (Rosamund Pike) secara tiba-tiba. Nick Dunne (Ben Affleck) suaminya diduga adalah orang yang bertanggung jawab atas menghilangnya Amy. Namun, semakin jauh penyelidikan yang dilakukan oleh polisi malah mengungkap banyak rahasia dan kebohongan dari kedua belah pihak. Film ini berhasil mencuri perhatian penonton dengan alur cerita yang penuh kejutan dan akting brilian para pemainnya. Tak heran bila Gone Girl mendapat nominasi untuk sejumlah penghargaan, seperti Best Actress (Rosamund Pike) di Academy Awards 2015 dan Best Director (David Fincher) di Golden Globe Awards 2015.

Hilangnya Amy

Kekacauan hidup yang dialami Nick dimulai ketika suatu sore ia kembali dari bar milik Margo Dunne (Carrie Coon) saudara kembarnya lalu dapati rumahnya dalam keadaan berantakan serta istri hilang. Terlihat meja kaca rumahnya pecah seperti baru saja terjadi perkelahian. Meskipun sudah mencari ke seluruh rumah, Nick tidak menemukan sang istri. Padahal, tujuan Nick pulang malam itu adalah untuk membicarakan rencana perceraiannya dengan Amy. Saat menyadari sang istri hilang, Nick merasa bingung dan khawatir sekaligus lega. Namun begitu, ia akhirnya meminta bantuan polisi dalam mencari istrinya. Polisi pun datang dipimpin oleh detektif Rhonda Boney (Kim Dickens) yang langsung melakukan penyelidikan di seluruh rumah Nick kemudian menemukan beberapa kejanggalan.

Lantaran rumahnya malam itu dijadikan sebagai tempat kejadian perkara (TKP), Nick diminta untuk sementara waktu tinggal di tempat lain. Nick pun memutuskan untuk tinggal di rumah sang saudara kembar. Namun sebelum diperbolehkan meninggalkan kantor polisi, Nick harus menjawab beberapa pertanyaan tentang Amy yang anehnya tidak bisa ia jawab. Pertanyaan tersebut seperti kegiatan harian Amy, siapa teman-temannya, dan golongan darahnya. Nick merasa kebingungan dan merasa tidak pernah tentang kehidupan istrinya selama ini. Beberapa jam setelah laporan hilangnya Amy, tetangga bernama Noelle Hawthorne (Casey Wilson) mengunjungi detektif Boney di TKP. Noelle mengaku sebagai teman Amy dan memiliki beberapa informasi mengenai keberadaan Amy.

Nick Dunne Dapati Istrinya Hilang
Nick Dunne Dapati Istrinya Hilang (Youtube)

Petunjuk mengenai keberadaan Amy yang hilang akhirnya ditemukan di rumah Nick setelah di dapur ditemukan bercak darah dan beberapa bagian darah yang telah mengering. Hal itu membuat situasinya menjadi semakin mencurigakan, apalagi setelah Boney melakukan wawancara dengan Noelle dan menanyakan tentang keadaan Amy. Noelle mengatakan bahwa Amy sedang dalam keadaan hamil dan sering menceritakan tentang perilaku suaminya yang kasar padanya. Boney kemudian menemukan petunjuk pertama yaitu sebuah amplop berisi kertas yang bertuliskan “Clue One” di dalam lemari Amy. Keesokan harinya, orang tua Amy datang ke kantor polisi setelah menerima kabar dari Nick bahwa putrinya hilang. Mereka berharap bisa meminta bantuan publik untuk mencari Amy.

Kebingungan Suami

Namun sayangnya kedatangan orang tua Amy tidak terlalu membantu. Mereka hanya menceritakan mengenai dua mantan pacar Amy yang sampai kini masih terobsesi pada putrinya, yaitu Desi Collings (Neil Patrick Harris) dan Tommy O’Hara (Scoot McNairy). Boney merasa bahwa kasus tersebut sangat rumit dan membingungkan. Ia kemudian memberi tahu Nick mengenai petunjuk yang ada di dalam amplop lalu Nick mengaku itu adalah bagian dari permainan yang sering mereka lakukan dalam merayakan hari jadi pernikahan. Nick dan Boney lalu menyisir kembali tiap sudut rumahnya, kemudian Nick menemukan petunjuk amplop ketiga yang ia simpan untuk dirinya sendiri. Amplop yang tak diketahui Boney itu berisi kertas dengan tulisan beberapa kalimat yang membingungkan.

Nick merasa bingung, lalu teringat akan pernikahannya dengan Amy yang belakangan ini semakin memburuk karena keduanya kehilangan pekerjaan. Di saat yang sama, ibu Nick juga sakit dan membuat mereka harus kembali ke kampung halaman Nick. Sejak saat itu, hubungan pernikahan mereka menjadi semakin renggang. Dua hari setelah Amy menghilang, Boney mulai melakukan pencarian untuk mencari tahu keberadaannya. Sayangnya Nick malah membuat situasi semakin buruk dengan sikap anehnya yang sering membuat kesalahan selama penyelidikan. Tak pelak dirinya kini semakin dicurigai oleh orang-orang di sekitarnya. Bahkan rumor-rumor yang menjelekkan dirinya semakin banyak terdengar, dengan tuduhan bahwa ia adalah pelaku yang bertanggung jawab atas hilangnya Amy.

Nick Dunne Pidato Hilangnya Istri
Nick Dunne Pidato Hilangnya Istri (Youtube)

Bahkan sekarang ia dituduh sebagai pembunuh istrinya sendiri oleh orang-orang. Ia merasa tertekan dan stres dengan situasi yang membingungkan di hadapannya. Ia bersumpah bahwa ia tidak tahu keberadaan istrinya atau apa yang terjadi padanya. Nick hanya tahu bahwa Amy menghilang saat ia pergi ke pantai dan bar. Banyak informasi yang menimbulkan prasangka buruk di mata publik tentang dirinya. Beberapa media juga membuat situasi semakin memburuk dengan menyebar gosip dan berita yang belum tentu benar. Sementara itu, Boney terus berusaha untuk mencari tahu keberadaan Amy. Ia mendapatkan informasi dari seorang pengedar narkoba bernama Jason bahwa sebelum Amy menghilang ia datang kepadanya untuk membeli pistol kecil dalam keadaan cemas dan takut.

Perselingkuhan Nick

Tiga hari setelah Amy menghilang dari rumah, secara mengejutkan perselingkuhan Nick dengan seorang mahasiswi bernama Andie Fitzgerald (Emily Ratajkowski) terbongkar oleh Margo. Margo merasa marah dan kecewa pada Nick setelah mengetahui saudara kembarnya telah mengkhianati Amy. Namun kejadian itu malah membawa hikmah pada mereka. Setelah perselingkuhannya itu diketahui Margo, Nick menjadi lebih jujur pada saudara kembarnya itu. Dia tak sungkan cerita mengenai semua hal yang terjadi dalam rumah tangganya selama ini, salah satunya tentang hubungannya dengan Amy yang sebenarnya sangat buruk. Nick mengakui bahwa ia telah berselingkuh dengan Andie selama setahun dan berencana untuk bercerai dengan Amy karena tidak tahan dengan sikapnya yang sangat buruk.

Kondisi semakin buruk bagi Nick karena gosip dan rumor yang menyalahkan dia tidak lagi bisa dibendung. Semua mata tertuju padanya dan menghakiminya, seolah-olah Nick adalah orang yang bersalah atas hilangnya Amy. Hanya Boney yang tidak ingin gegabah menuduh Nick karena ia merasa kasus hilangnya Amy banyak kejanggalan. Boney selalu mengedepankan logikanya untuk memecahkan teka-teki di dalam kasus Amy. Ia tidak peduli dengan rumor dan gosip mengenai Nick. Boney hanya bekerja berdasarkan bukti-bukti yang ditemukannya. Teka-teki semakin rumit bagi Boney, apalagi masalah terus bermunculan dalam penyelidikan yang ia lakukan, seperti Noelle yang tiba-tiba datang di malam pencarian dan berteriak di tengah kerumunan bahwa Amy sedang hamil.

Baca juga:

Detektif Boney Periksa TKP Lagi
Detektif Boney Periksa TKP Lagi (Youtube)

Orang-orang langsung mengejar Nick untuk meminta penjelasan tentang kehamilan Amy. Boney mengamankan Nick ke rumahnya dan menanyakan beberapa fakta baru yang dia temukan. Pertama, history transaksi pembelian barang-barang mewah dengan kartu kredit yang terbilang tidak wajar. Kedua, kenaikan biaya asuransi jiwa Amy yang ditandatangani oleh Nick. Nick bersumpah tidak pernah membeli barang-barang dalam history transaksi yang ditemukan Boney tersebut. Masalah biaya asuransi jiwa Amy, Nick kembali bersumpah bahwa Amy sendiri yang memiliki ide itu serta meminta Nick tanda tangan. Setelah mengetahui bahwa istrinya hamil, Nick mulai merasa curiga lantaran Amy selama ini tak pernah ingin punya anak. Kepada Margo, Nick mengaku dialah yang ngebet punya anak.

Rencana Jahat Amy

Ketika Nick mulai sadar bahwa ada sesuatu yang tidak beres, ia menolak berbicara dengan Boney tanpa didampingi oleh pengacara. Nick berusaha mencari solusi dari masalahnya dengan gigih. Di sisi lain, Boney terus mencari tahu hal-hal mencurigakan yang berkaitan dengan Amy. Ia menemukan sebuah buku harian milik Amy yang tidak terbakar sepenuhnya di perapian rumah ayah Nick. Seluruh isi buku harian itu masih dapat dibaca. Sementara itu, Nick berhasil menemukan petunjuk terakhir dari Amy, yaitu barang-barang mewah yang dibeli Amy menggunakan kartu kredit miliknya. Barang-barang tersebut ditemukan di gudang kayu milik Margo. Pada momen inilah rahasia besar terungkap. Amy tidak mati, tidak dibunuh, dan tidak diculik. Dia hanya sedang bersembunyi dari orang-orang.

Amy sebenarnya menghilang sebagai upaya balas dendam atas perselingkuhan Nick dengan Andy yang telah diketahuinya. Amy ingin Nick menderita dengan tuduhan palsu atas menghilangnya sang istri. Ia membuat rencana matang yang akan membuat Nick terlibat masalah dengan polisi, dihakimi banyak orang, dan pada akhirnya dipenjara atas tuduhan pembunuhan pada istrinya sendiri. Amy bahkan ingin Nick dihukum mati karena kesalahan yang tak dia perbuat tersebut. Sebelum hukuman mati itu terjadi, ia ingin membuat Nick menderita secara mental atau fisik. Rencana Amy memang sangat matang dan disiapkan dengan baik. Ia membangun citra yang baik di depan banyak orang, mengambil simpati atas kondisinya, dan memanfaatkan sifat abai Nick untuk membuat rencananya semakin sempurna.

Amy Elliot Masih Hidup
Amy Elliot Masih Hidup (Youtube)

Apa yang dilakukan Amy adalah kejahatan dan manipulasi sempurna hingga dapat menghancurkan hidup Nick. Ia tahu bahwa skenario yang dia rancang akan menimbulkan masalah yang besar bagi suaminya. Seperti seorang penulis yang sedang menulis novel, Amy berhasil membuat cerita palsu dicampur dengan kejadian nyata yang dialaminya bersama Nick. Hal itu akan membuat siapa pun percaya dan bersimpati pada Amy. Amy sangat lihai membuat Nick terlihat sangat bersalah. Padahal Amy sebenarnya sedang berkeliaran di luar, bersembunyi, menyamar, dan menunggu waktu yang tepat untuk aksi terakhirnya, yaitu bunuh diri. Dia yakin bahwa kematianya akan meyakinkan semua orang bahwa Nick membunuh istrinya. Namun sayang rencana itu tidak berjalan selancar seperti yang Amy harapkan.

Serangan Balik Nick

Nick sekarang sudah mengetahui rencana busuk yang dirancang oleh Amy, bahwa istrinya tidak hilang, hanya sembunyi. Setelah Margo diberitahu, ia menyarankan Nick untuk menyewa pengacara ternama Tanner Bolt (Tyler Perry) untuk membantu Nick menghindari jebakan Amy. Nick memutuskan untuk menemui Tanner yang kemudian menjadi pengacaranya. Tanner menyarankan agar Nick menemui Tommy dan Desi untuk mencari dukungan dan membongkar penipuan yang pernah dilakukan oleh Amy. Nick menemui Tommy dan mengetahui bahwa Amy sangat ahli dalam memanipulasi cerita dan melakukan balas dendam. Tommy pernah dituduh melakukan pemerkosaan terhadap Amy hingga membuat dia hampir dipenjara dan sulit untuk mencari pekerjaan karena catatan kriminalnya.

Nick semakin yakin aksi Amy adalah balas dendam atas perselingkuhannya. Dengan kata lain, sang istri selama ini sudah tahu tentang perselingkuhan tersebut. Balas dendam yang dilakukan Amy sangat luar biasa, karena ia melibatkan seluruh Amerika untuk membenci Nick. Situasi semakin buruk dengan media yang terus menyebarkan gosip memojokan Nick di televisi. Amy selalu memperhatikan perkembangan kasusnya di televisi, ia merasa sangat senang jika semuanya berjalan seperti yang diinginkannya. Sementara itu, Nick berusaha keras untuk memulihkan nama baiknya dan membongkar kebohongan istrinya. Ia bahkan mencari Desi untuk menanyakan kisahnya dengan Amy. Berbeda dengan Tommy, Desi tidak terlihat memiliki masalah dangan Amy, bahkan dia tak malu mengaku masih cinta.

Di kantor kepolisian, Boney masih meragukan bahwa Nick adalah pelaku kejahatan pembunuhan terhadap istrinya sendiri. Ia memerlukan bukti yang jelas untuk meyakinkannya bahwa Nick memang pembunuh. Perkara Nick akhirnya naik ke pengadilan dan Tanner pun sudah siapkan bahan-bahan pembelaan. Tanner meminta Nick bercerita ke publik tentang perselingkuhannya dan barang-barang pembelian Amy yang ditemukannya di gudang rumah Margo. Tanner juga memiliki rencana lain dengan memasukkan Nick ke dalam acara reality show untuk membangun simpati publik terhadapnya. Pada saat yang sama, Amy dirampok di tempat dia bersembunyi. Dia kehilangan semua uangnya karena dicuri oleh dua orang yang dia temui di penginapan sehingga kini dia sangat membutuhkan bantuan.

Amy Berubah Pikiran

Nick Dunne di Reality Show
Nick Dunne di Reality Show (Youtube)

Tidak punya uang sepeser pun, Amy langsung menghubungi Desi sang mantan pacar yang masih terobsesi terhadapnya. Desi langsung mau membantu Amy karena dia masih mencintainya. Ia membawa Amy ke rumah pribadinya di dekat danau, sebuah empat yang terpencil dan aman. Sementara itu, Nick menghadiri acara reality show sebagai narasumber atas kasus menghilangnya Amy. Tidak disangka, Andy tiba-tiba muncul di televisi dan mengungkap perselingkuhannya dengan Nick. Pengakuan tersebut tidak menyurutkan Nick untuk berbicara di acara reality show yang mengundangnya. Dia sengaja memakai dasi dan jam tangan yang pernah diberikan Amy untuk gantian menjebaknya. Nick tahu tindakannya memakai barang-barang itu bisa membuat Amy kembali mencintainya seperti dulu.

Amy pun nampaknya sudah berubah pikiran setelah melihat acara yang menampilkan pengakuan Nick. Oleh karena itu, dia merencanakan pelariannya dari Desi, alih-alih melanjutkan rencana bunuh diri agar suaminya dihukum mati. Margo dan Nick ditangkap sepulang dari acara reality show karena laporan seorang warga tentang benda-benda di gudang Margo. Beruntung mereka segera dibebaskan atas bantuan Tanner. Amy kemudian menjalankan rencananya untuk terbebas dari Desi dengan skenario seolah-olah dirinya disekap hampir sebulan oleh Desi. Dengan skenario itu, Amy bisa membunuh Desi dengan dalih membela diri ketika akan diperkosa. Setelah 30 hari menghilang, Amy kembali ke rumahnya dengan tubuhnya berlumuran darah Desi yang baru saja dia bunuh dengan kejam.

Kasus Amy kemudian ditangani oleh FBI, meskipun saat itu Nick dan Boney telah mengumpulkan banyak bukti untuk membongkar kebusukan Amy. Akting Amy sebagai korban penculikan Desi sangat meyakinkan dan membuat banyak orang merasa kasihan padanya. Situasi semakin buruk bagi Nick ketika Amy secara tersirat mengaku bahwa dialah yang merencanakan kematian Desi. Mengetahui kondisi mental istrinya seperti itu, Nick berpikir keras bagaimana caranya untuk meninggalkan Amy. Namun Amy terus berhasil mempertahankan Nick dengan segala tipu dayanya. Terlebih lagi ketika dia mengatakan bahwa dia hamil dan yakin bahwa itu adalah anak Nick. Hal itu membuat Nick semakin sulit untuk mengajukan cerai. Akhirnya Nick terpaksa malanjutkan pernikahan yang penuh kepalsuan.

Berita Terkait.